Rabu, 07 Februari 2018

Kediri Eco Park

Haii guys aku kembali lagi nih.... kali ini aku berwisata ke Kediri Eco Park. Bagi kalian yang lagi di Kediri bisa mampir ke Kediri Eco Park untuk menghilangkan penat dan yang pada lagi banyak pikiran karena mikirin mantan😂😂 dengan suasana yang masih asri, hijau, dan nyaman.

      Kediri Eco Park memiliki wahana permainan untuk liburan dan berwisata dengan konsep edukasi, rekreasi, dan juga kegiatan di luar ruangan. Kediri Eco Park berlokasi di Jalan kelapa, kelurahan Ketami, kecamatan pesantren, kota Kediri, Jawa Timur. Obyek ini berdiri sejak 25 Desember 2016 lalu dan memiliki wahana dengan nuansa alami yang disuguhkan tidak hanya untuk anak-anak saja namun wahana untuk anak muda juga terdapat di area obyek ini.
      Kediri Eco Park buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB. Harga tiket masuknya pun sangatlah murah yaitu Rp 5000 dan Rp 8000 untuk hari minggu. Untuk biaya parkirnya juga sangat lah murah yaitu Rp 2000. Di Kediri Eco Park kita biss liburan sambil belajar seperti pembudiayaan jamur, dan belajar proses pembuatan pupuk kompos. Di jalan menuju pintu keluar terdapat toko yang menyediakan berbagai bunga seperti anggrek dan masih banyak lagi, dengan harga Rp 20.000- Rp 30.000 kalian bisa membeli bunga yang berwarna warni. Selain itu, disana juga menjual berbagai pernak pernik yang bisa dijadikan oleh-oleh untuk pulang.
      Fasilitas-fasilitas yang terdapat di Kediri Eco Park yaitu :
1. Gazebo. Kalian bisa bersantai dan berteduh untuk menikmati makanan serta bercengkrama.
2. Hammock. Kalian bisa bersantai dan bergelantungan dibawah pohon yang rindang tapi jangan sampai ketiduran yaa guys😁.
3. Fasilitas Outbound. Kalau kalian ingin liburannya lebih seru kalian bisa mencoba outbound disana😁
4. Permainan anak. Bagi yang mengajak anak-anak nggak perlu khawatir ketika anaknya rewel karena bosan, di sana disediakan banyak permainan anak.
5. Kolam pancing
6. Kolam perahu kano. Nahh yang paling mengasyikkan yaitu kolam perahu kalian bisa menyewa perahu dan berkeliling.
7. Doctor fish(terapi ikan). Pengunjung bisa mencoba kolam terapi ikan
8. Kolam renang. Nihh yang lebih seru bagi anak-anak, karena bisa berenang disana gratis kok😊 tetapi tetap harus diawasi orang tua yaaa.
9. Stand food. Untuk kalian yang lapar yang cacing cacing di perutnya minta dikasih makan😂 bisa membeli hidangan dengan harga yang sangat terjangkau dan cukup memuaskan.

      Rute ke Kediri Eco Park dari alun-alun kota Kediri ke arah utara di Jl kabupaten lama, belok kanan ke Jl sultan Agung. Selanjutnya belok kanan le Jl Sam Ratulangi, belok kiri ke Jl Brigadir Jenderal Katamso terus ke Jl Letjend. Mt Haryono. Kemudian terus ke Jl Letjend Suparman belok kiri ke Jl Raya Kediri-Pare. Belok kanan (setelah toko aksesoris di sebelah kiri). Kemudian belok kiri ke Jl mauni. Dilanjutkan belok kanan ke Jl Raya tugurejo, belok kanan ke Jl Kelapa (tujuan anda di sebelah kanan).

     Okeee guys, tunggu apalagi nih buruan liburan kesana dengan biaya yang cukup murah kalian bisa liburan😁. Sampai disini dulu yaaa ulasanku tentang Kediri Eco Park... Byeeee😊😊

1 komentar:

  1. kolam yg didekat food court sdh tampil baru...kolam bermain anak2

    BalasHapus